What Our Students Are Saying

bff96c66-51f7-4bd2-a1d3-72875e8c240b.jpg

“Aku suka menulis dari kecil bagi aku huruf itu sesuatu yang menarik, jadi ketika aku ditawari masuk kelas menulis di IWEC aku langsung tertarik, disana aku bukan hanya sekedar menulis tetapi juga mengatur logika apakah cerita yang aku tulis bisa dipahami oleh orang lain. Selain menulis di IWEC aku juga bisa bertemu dengan teman-teman sesama penulis cilik yang mengasyikkan, kita bisa saling mengobrol untuk kemudian dijadikan materi untuk kami menulis,salah satunya tentang buku aku ini yang berjudul Petualangan Angelina di Hutan Misterius, bagi teman-teman yang suka menulis yuk gabung di IWEC dan tuliskan pengalamanmu menjadi sebuah buku yang bisa dibaca banyak orang.”

— Aisha Fijannati Arief

7eb294f3-2045-4f55-b6cd-033176ab883f.jpg

“Waktu SD, saya bersekolah di sekolah yg sehari-hari menggunakan bahasa Inggris. Sejak belajar di IWEC, bahasa Indonesia saya menjadi lebih baik, baik dalam pemahaman kosakata maupun tata bahasa dan penggunaan tanda baca. Di samping itu saya mendapat banyak teman, dari berbagai usia yg tersebar di Jabodetabek. Guru yang mengajar juga sangat sabar dan membimbing saya dengan baik. Guru mengajar dengan fun, sehingga saya tidak pernah merasa bosan.”

— Shane Poo

“IWEC kelas menulis yang menyenangkan, mentor mentornya membimbing dari awal tentang dasar-dasar menulis hingga bisa menerbitkan buku. Selain itu mentor mentornya juga mengajarkan berbahasa yang baik dan mengajak untuk menyukai membaca...”

— Aqeela Naimaffayza Prabowo

 

“Senang sekali belajar di IWEC. Saran aku, kalau ada diantara kalian yang ingin belajar komik tapi belum terlalu paham, les saja di IWEC.”

— Kiara Almira Aurelia

“Belajar di IWEC mudah dan menyenangkan. Guru-gurunya mudah diajak bicara dan jelas cara menjelaskan nya. Materi yang dipelajari banyak, bermanfaat, dan mudah dipraktekkan saat sedang menulis cerita.”

— Renata Vo

 

“Pertama-tama saya ucapkan terimakasih untuk guru IWEC yang sungguh sabar dan perhatian terhadap murid-muridnya. Terimakasih IWEC, karena telah mengajarkan saya untuk mengasah kemampuan yang saya miliki dan menjadikannya sebuah karya/produk.”

— Fawwaz Zahran Saidar

IMG_2127.jpg

“Aku ikut belajar menulis di IWEC sejak Oktober 2018, saat itu aku masih kelas 1 SD, tapi aku tidak kesulitan untuk ikut bergabung dan belajar disana. Karena kakak yang mengajar di kelas aku baik dan sabar mengajarkan materi-materinya. Kelas yang aku ikuti adalah kelas Komik di Depok. Di kelas komik aku diajarkan bagaimana membuat gambar-gambar dengan ekspresinya, menyusun story line, sampai dengan membuat narasinya. Aku sudah punya komik antologi bersama teman-teman sekelas-ku di IWEC dan sekarang sedang menunggu terbitnya komik-ku sendiri. Belajar komik di IWEC menyenangkan deh.”

— Raeesa Bunga

WhatsApp+Image+2020-12-19+at+01.10.27.jpg

“I've been in IWEC for a good two years (going three now) and from that time being here I've learnt so much (not an exaggeration I swear). Whether it was english literature, managing time between writing class and other things I have to do like school, music school, etc! Not to mention the teacher, Kak Hanun is so so nice and so so cool! She makes the class feel lighthearted and fun, and more enjoyable rather than pressuring. the topics discussed and the things taught during class are easy to understand and personally, I enjoy classes and the things taught during it too.”

— Abigail Saragih

“Mengikuti kelas komik IWEC menambah pengalamanku. Di sini aku belajar menggambar banyak hal dan juga mempublish komik. Saat mengikuti kelasnya juga seru, guru & teman-temannya asik. Bisa ngobrol seru di kelas maupun diluar kelas, sampai kadang gak ingin pulang saat kelas selesai. Terimakasih IWEC.”

— Arefa Fiskiawan

 

“Belajar komik di IWEC itu menyenangkan karena mempunyai banyak teman baru.”

— Aisyah Nur Aini

“Diyara senang les di IWEC, kakak-kakak pengajar nya baik dan menyenangkan. Tempat belajarnya pun nyaman, metode belajarnya tidak membosankan.”

— Diyara

 

“Aku senang belajar di IWEC, asyik, aku jadi lebih tau cara membuat cerita dalam bahasa Indonesia. Kalau aku kesulitan, gurunya juga menyemangati aku. IWEC juga membantuku di projek menulisku untuk sekolah jadi aku bisa punya 2 buku dan 1 cerpen karyaku.”

— Nara Triastara

f5f5f85a-8ee0-4529-b8c4-beb3bb30aa4a.jpg

“Assalamualaikum wrb. Nama saya Rafi Febbrian, bisa di panggil Rafi. Kesan pesan saya selama belajar di IWEC. Menurut Rafi IWEC itu tempat belajar yang bagus banget untuk mengembangkan Imajinasi kita dalam membuat buku, baik itu Komik ataupun Novel. Di IWEC Rafi di bimbing mulai dari dasar hingga mahir membuat buku Komik. dengan kakak pembimbing yang tentunya baik, pintar, dan sabar banget. Gak nyesel deh belajar di IWEC. ^-^ . Mau punya buku sendiri?… Gabung di IWEC….”

— Rafi Febbrian

ebc952d9-8b7b-4e7d-bada-50f2d17f79f9.jpg

“Ketika di IWEC saya mendapatkan banyak ilmu tentang tulis menulis, mulai dari cara membuat kerangka cerita sampai cara mengembangkan poin - poin dari kerangka cerita tersebut. Gurunya juga bisa menjelaskan dengan baik, sehingga saya dapat mudah mengerti cara menuliskan cerita dengan baik. Tetapi pembelajarannya sangat santai dan nggak serius - serius amat, sehingga pembelajaran menjadi seru. Di IWEC saya juga mendapat banyak teman baru, dan kita sering membantu sesama ketika sedang menulis. Dan ketika menulis novella, saya juga mendapatkan bantuan secara langsung ketika ada kesalahan menulis atau ketika saya tidak bisa mengembangkan suatu poin. Pokoknya belajar di IWEC sangat seru!”

— Thea Samala

“I learned that I need to make a storyboard before I make the comic. I like joining the class because I get to make a real book. The teacher is creative and she draws so good.”

— Sabina Umayya

 

“Lesnya menyenangkan, ada banyak teman di sana dan ada Kak Ambar yg ngajarin saya buat bikin komik dan meningkatkan gambar. Memang kadang susah untuk buat gambarnya tapi saya seneng karena banyak pengalaman yang cukup menyenangkan seperti nobar dengan temen sambil mengambar dan lain-lain.”

— Elmira Reiko

“Before enrolling in the classes, I thought that my writing was as good as it is. To be frank, when I look back at my work merely 3 months ago, I’ve seen so much improvement; from my wording, even up to plot-building. The classes I’ve attended have been very specific and covered every aspect of writing deemed necessary and has helped me become more aware of the smallest details of my writing. The 6 months I’ve spent in this course have helped me as a writer and made me want to strive to be better.”

— Ayra Sirait

 

“Aku sangat senang sekali belajar komik di IWEC. Sebentar lagi juga komikku selesai dan akan diterbitkan.”

— Aesar Aulayain